Header ADS

Pertama Kali Pemdes Temulus Blora Gelar Upacara HUT RI Ke 79, Peserta : 'Tak Terasa Air Mata Menetes'

Foto : Suasana upacara bendera HUT RI ke 79, Pemdes Temulus di lapangan Kendeng, Kec. Randublatung, Kab. Blora

BLORA - Momen bersejarah bagi Pemerintah desa dan warga Desa Temulus Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora, dalam 79 tahun peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Sabtu (17/8/2024).

Baru kali ini Pemerintah Desa Temulus bersama warga mengadakan Upacara Bendera HUT RI ke 79 tahun 2024 dan sekaligus menjadi momen penting yang perlu dicatat untuk generasi selanjutnya.

Dari perwakilan Masyarakat dihadirkan melalui undangan untuk menjadi peserta  kegiatan upacara dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 tahun 2024.

Aparatur pemerintah desa, lembaga desa, serta generasi muda ( Karang Taruna Desa ) ada 700 peserta upacara yang memadati lapangan Desa Temulus, semua adalah dari unsur warga desa setempat, mulai dari lembaga desa, organisasi muslim perempuan seperti fatayat muslimat dan juga dari siswa-siswi sekolah dasar hingga SMP. 

Tidak hanya itu, paduan suara yang menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya pun diambil dari Ibu-ibu PKK dan siswa-siswi SMP N 4 Randublatung. Sangat luar biasa kekompakan dan semangat warga untuk bisa mengadakan Upacara Bendera dalam rangka HUT RI yang ke 79 tahun 2024.

Pasukan PASKIBRAKA kelihatan sangat semangat, itupun tidak lain adalah dari siswa- siswi SMP N 4 Randublatung, walaupun baru sekali mengadakan kegiatan ini namun semua peserta upacara sangat khitmad dan disiplin serta mampu menjalankan sesuai protokoler upacara.

Komandan upacara diambil dari perangkat Desa Temulus Sugiyono, yang memang mempunyai postur tinggi besar juga mempunyai karakter tegas dan bersuara lantang.

Foto : Pasukan sang saka merah putih berserta Pemdes Temulus, guru SD, SMP, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Pasukan sang saka merah putih yang juga siswa-siswi SMP N 4 Randublatung, di momen inilah semua peserta upacara bahkan penonton dibuat takjub campur bangga.

Salah satu peserta upacara mengatakan ketika sang saka merah putih terbentang dan naik ke atas tiang bendera disitulah tak terasa airmata menetes, bukan karena sedih namun rasa terenyuh dan sekaligus bersyukur bahwa bangsa Indonesia merdeka, itu bukan air mata sedih namun Air mata bahagia.

Kepala Desa Temulus Suhartono, yang menjadi Inspektur upacara berdiri tegak diatas Podium seolah - olah memberi pesan moral kepada semua warga desa Temulus.

"Kita sebagai bangsa Indonesia, walaupun kita ada di pelosok desa, namun rasa Patriotisme harus tertanam didalam sanubari kita," ucap Suhartono.

Inspektur upacara dalam sambutannya membacakan Pidato Gubernur Jawa Tengah dengan Tema  "Nusantara Baru, Indonesia Maju," yang mencerminkan tekad untuk membawa Indonesia level yang lebih tinggi dalam berbagai aspek kehidupan.

"Semoga dengan semangat "Nusantara Baru," kita dapat terus bekerja sama untuk mewujudkan Indonesia ke yang lebih baik dan berdaya saing global," pesannya.

"Marilah kita bersama-sama menjadikan hari ini sebagai titik awal untuk pencapaian besar di masa depan. Kita teguhkan komitmen kita untuk memajukan negeri ini dengan semangat kebersamaan dan inovasi. Kita harus terus berupaya agar setiap sudut Nusantara merasakan manfaat dari pembangunan yang berkelanjutan," Imbuh Suhartono.

Upacara Bendera dalam rangka Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 tahun 2024, bisa terselenggara atas kerja sama yang baik antara Pemerintah Desa Temulus Dengan Masyarakat, yang bertujuan untuk membangkitkan rasa cinta Tanah Air, bangsa dan negara.

(Wawan)

   
أحدث أقدم
Header ADS
Header ADS
GoogleNewsPJN