Selain Lomba HUT Ke 80 RI, Perhutani KPH Semarang Gandeng RS Pelita Anugrah Gelar Pemeriksaan Gratis

- Redaksi

Sabtu, 16 Agustus 2025 - 20:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


SEMARANG || Portaljatengnews.com – Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Semarang menggelar puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia di Wisata Alam Pinusia Park Desa Kalianyar, Kalirejo Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang, yang masuk dalam wilayah BKPH Penggaron pada Kamis (14/08/2025).

Acara yang mengusung tema “Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju” itu dibuka dengan prosesi pelepasan 8 burung perkutut sebagai simbol harapan untuk masa depan yang lebih baik dan semangat kemerdekaan.

Kegiatan dilanjutkan dengan berbagai perlombaan yang diikuti oleh seluruh karyawan beserta para istri yang tergabung dalam Ikatan Istri Karyawan Perhutani (IIK).

Baca Juga :  Jelang Lebaran KPH Randublatung Patroli Bersama Kepala Seksi Perlindungan SDH

Turut mendukung dan berpartisipasi pada kegiatan tersebut adalah Rumah Sakit Pelita Anugrah yang memberikan pemeriksaan gratis kepada seluruh karyawan Perum Perhutani KPH Semarang beserta keluarganya.

Misa Ekaristi selaku Administratur KPH Semarang dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak tanpa terkecuali atas terselenggaranya peringatan HUT RI yang ke-80.

Misa Ekaristi berharap peringatan HUT RI ini akan menumbuhkan semangat kebersamaan, persatuan, saling berbagi dan tolong menolong dalam kebaikan serta mengobarkan semangat patriotisme yang diteladankan oleh para pahlawan dalam merebut kemerdekaan.

Baca Juga :  Perhutani KPH Telawa Lakukan Aksi Gerakan Menanam Peduli Lingkungan

“Tugas kita hanya mengisi kemerdekaan dengan karya nyata dan mendedikasikan seluruh karya tersebut untuk kemajuan dan kemaslahatan negeri tercinta ini,” tutupnya.

Direktur Umum dan Keuangan RS Pelita Anugerah Semarang Elkana Pandaja P,SE, MM, didampingi dokter spesialis jantung dr. Septian Yudo Pradana, Sp.J.P,FIHA serta 7 tenaga medis dari RS Pelita Nusantara yang hadir pada perayaan HUT kemerdekaan RI tersebut menyampaikan bahwa mereka bangga bisa ikut berpartisipasi menyemarakan kegiatan perayaan hari kemerdekaan yang diselenggarakan oleh Perhutani.

Baca Juga :  35 SPKT Polres di Wilayah Polda Jateng Diresmikan, Kapolri: untuk Optimalkan Pelayanan Masyarakat

“Sebagai wujud rasa syukur atas nikmat kemerdekaan inilah RS Pelita Anugerah membuka pemeriksaan gratis meliputi pemeriksaan kesehatan, konsultasi dengan dokter spesialis jantung, tensi, pemeriksaan gula darah dengan harapan pemeriksaan ini bisa diketahui secara dini keluhan berikut penanganan terhadap keluhan itu sendiri,” jelasnya.

Mereka berharap momen tersebut bisa dimanfaatkan oleh seluruh karyawan Perhutani dan keluarganya.

Laporan: Wahyu
Editor: Heri

Berita Terkait

Lestarikan Lingkungan, Perhutani KPH Semarang Ajak Pramuka Tanam Pohon
Perhutani KPH Telawa Gelar Kesamaptaan dan Pembinaan Polhut
Upacara Hari Sumpah Pemuda KPH Randublatung: Komitmen Menjaga Kelestarian Hutan
Warga Kota Semarang Pertanyakan Surat Pemberitahuan Penonaktifan CCTV di Seluruh Kelurahan, Wali Kota Bungkam
Penetapan Tersangka di Polda Jateng Berubah Jadi SP3, Keluarga Pelapor Kecewa Minta Kasus Dibuka Kembali
Ibo Dilaporkan ke Polda Jateng Dugaan Penistaan Agama, Polisi Diminta Usut Tuntas
Perhutani KPH Telawa Berkoordinasi dengan Kejari Boyolali Bahas Perpanjangan Perjanjian Kerja Sama
Perhutani KPH Semarang Salurkan Bantuan TJSL Dukung Pendidikan TK Tunas Rimba

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 16:17 WIB

Lestarikan Lingkungan, Perhutani KPH Semarang Ajak Pramuka Tanam Pohon

Kamis, 30 Oktober 2025 - 23:20 WIB

Perhutani KPH Telawa Gelar Kesamaptaan dan Pembinaan Polhut

Kamis, 30 Oktober 2025 - 19:34 WIB

Upacara Hari Sumpah Pemuda KPH Randublatung: Komitmen Menjaga Kelestarian Hutan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 21:24 WIB

Warga Kota Semarang Pertanyakan Surat Pemberitahuan Penonaktifan CCTV di Seluruh Kelurahan, Wali Kota Bungkam

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:41 WIB

Penetapan Tersangka di Polda Jateng Berubah Jadi SP3, Keluarga Pelapor Kecewa Minta Kasus Dibuka Kembali

Berita Terbaru