Puluhan Pedagang Korban Kebakaran Pasar Karanggede Boyolali Nganggur, Berharap Bantuan Dari Pemerintah

- Redaksi

Senin, 3 Februari 2025 - 09:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: puing-puing sisa kebakaran kios di pasar Karanggede, Boyolali.

Foto: puing-puing sisa kebakaran kios di pasar Karanggede, Boyolali.

BOYOLALI || Portaljatengnews.com – Kerugian materi korban kebakaran di Pasar Karanggede, Boyolali, yang terjadi pada tanggal 4 November 2024 lalu, terbilang cukup besar.

Herawati seorang pedagang yang juga korban kebakaran Pasar Karanggede, mengalami kerugian hingga Rp 400 juta, yang hingga saat ini belum mendapatkan bantuan dari pemerintah.

Disebutkan Herawati, bahwa kios yang dia tempati adalah perjuangan ibunya bernama Sukarsih yang merintis selama 50 tahun lebih, namun ludes terbakar.

Dalam penuturannya, Herawati mewakili para pedagang, bahwa sebanyak 80 lebih korban kebakaran sudah mengajukan kredit lunak namun yang datang Baznas, kemudian surveinya ke rumah bukan ke lokasi kebakaran.

“Kalau surveinya di rumah dan melihat kriteria bangunan, otomatis banyak pedagang yang tidak dapat. Sedangkan ini persyaratannya harus bangunan permanen, tidak berdasarkan korban yang diderita,” ungkap Herawati yang juga Humas Paguyuban Pedagang Pasar Karanggede. Minggu (2/2/2025).

Baca Juga :  Bambang Pujiyanto Cabup Nomor 2 Beserta Relawan Batur Berikan Bantuan Sosial Korban Kebakaran Rumah

Menurut Herawati sejak terjadi peristiwa kebakaran pasar Karanggede, sebanyak 80 lebih korban, belum mendapatkan bantuan modal usaha.

“Kemarin ada informasi via HP dari Baznas, menyatakan kalau Baznas tidak bisa memberikan bantuan karena melihat kondisi rumah,” tuturnya

“Harapan kami, mohon kepada pemerintah bisa memberikan sedikit bantuan modal kepada kami yang sudah terpuruk, karena kami harus bangkit, harus hidup. Kalau kami tidak bisa jualan, kami tidak ada pendapatan, sedangkan anak-anak kami masih butuh biaya untuk sekolah, biaya untuk hidup, tapi sampai saat ini belum ada sedikit pun bantuan dari pemerintah,” ungkapnya.

Baca Juga :  Eks Manajer Koba Mirai Japan Ditetapkan Tersangka, Risman Harefa, S.H Apresiasi Kinerja Polres Metro Depok

Ia juga menuturkan terkait relokasi padagang pasar Karanggede, hingga saat ini pemerintah setempat belum merelokasi korban ke tempat yang dijanjikan.

Hal yang sama diutarakan Tukiminanto suami pedagang pasar Karanggede. Ia mengatakan mereka (korban) sebelum perisitiwa kebakaran sebagian sudah memiliki pinjaman dari Bank.

“Jadi kalau pemerintah mengandalkan pinjaman lunak untuk para pedang, saya kira para pedagang mikir seratus kali, karena masih punya tanggungan di Bank,” katanya.

“Yang kami harapkan dari pemerintah, hanya bantuan modal untuk usaha agar kami bisa jualan kembali,” pungkasnya.

(Agung)

Berita Terkait

Kodim 0716 Demak Beri Surprise Polres Demak di Hari Bhayangkara Ke-79
Hangatnya Sinergitas TNI-Polri, Dandim Pati Datangi Polresta Pati Beri Kejutan Hari Bhayangkara ke-79
Puluhan Personel Jajaran Polres Naik Pangkat, Ini Pesan Kapolres Jepara
Hari Bhayangkara, Polres Jepara Dapat Kejutan dari Anggota TNI
Vio Sari Komentari Polemik Sidang kasus Dugaan korupsi eks Wali Kota Semarang: Jangan Cari Kambing Hitam ?
Sambut Hari Bhayangkara Ke-79, Polres Demak Gelar Do’a Bersama Lintas Agama
Mayat Pria Ditemukan Membusuk di Dalam Ruko Sendangrejo Tayu Pati
Upacara Kenaikan Pangkat dan Wisuda Purnawirawan Polres Blora, Apresiasi Pengabdian Polri Periode 1 Juli 2025

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 16:04 WIB

Kodim 0716 Demak Beri Surprise Polres Demak di Hari Bhayangkara Ke-79

Selasa, 1 Juli 2025 - 15:55 WIB

Hangatnya Sinergitas TNI-Polri, Dandim Pati Datangi Polresta Pati Beri Kejutan Hari Bhayangkara ke-79

Selasa, 1 Juli 2025 - 15:49 WIB

Puluhan Personel Jajaran Polres Naik Pangkat, Ini Pesan Kapolres Jepara

Selasa, 1 Juli 2025 - 15:34 WIB

Hari Bhayangkara, Polres Jepara Dapat Kejutan dari Anggota TNI

Selasa, 1 Juli 2025 - 10:20 WIB

Vio Sari Komentari Polemik Sidang kasus Dugaan korupsi eks Wali Kota Semarang: Jangan Cari Kambing Hitam ?

Berita Terbaru

Suasana Polres Jepara saat mendapatkan kejutan nasi tumpeng dari Kodim Jepara.

Apresiasi

Hari Bhayangkara, Polres Jepara Dapat Kejutan dari Anggota TNI

Selasa, 1 Jul 2025 - 15:34 WIB