LSM BPPI Rayakan Anniversary ke-6, Teguhkan Komitmen Amar Ma’ruf Nahi Mungkar

- Redaksi

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


BATANG || Portaljatengnews.com – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Barisan Patriot Peduli Indonesia (BPPI) memperingati hari jadinya yang ke-6 dengan menggelar acara tasyakuran dan silaturahmi pada Sabtu malam, 27 Februari 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Markas Satu LSM BPPI Pusat, Dukuh Seturi, Desa Karangasem Utara, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Perayaan anniversary ini dihadiri sekitar 550 anggota BPPI dari berbagai daerah, baik dari Jawa Tengah maupun Jawa Barat. Mereka datang dari sejumlah kabupaten, antara lain Indramayu, Purbalingga, Pekalongan, Kendal, Tegal, Pati, serta Kudus. Kehadiran ratusan anggota tersebut menjadi bukti soliditas dan perkembangan organisasi yang terus meluas hingga ke berbagai wilayah.

Baca Juga :  Vio Sari Tanggapi Berita Viral Kades di Cilacap Sebut Wartawan "Bajingan" Usai Diberitakan

Dalam sambutannya, Ketua Umum LSM BPPI, H. Nur Abadi, menegaskan bahwa sejak awal berdiri, BPPI memiliki komitmen kuat untuk menegakkan nilai-nilai amar ma’ruf nahi mungkar. Ia menekankan bahwa BPPI hadir sebagai lembaga yang berani menyuarakan kebenaran dan menolak segala bentuk penyimpangan.

“LSM BPPI berdiri untuk menegakkan amar ma’ruf nahi mungkar, dengan prinsip mengatakan yang benar adalah benar dan yang salah adalah salah,” tegas Nur Abadi di hadapan ratusan anggota.

LSM BPPI didirikan pada tahun 2019 di makam Syekh Subakir, Gunung Tidar, Kabupaten Magelang. Organisasi ini mengusung identitas Nasionalis, Religius, dan Spiritual, dengan misi mulia memperjuangkan nilai-nilai kebenaran dan keadilan di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Ketua GNPK-RI Kota Semarang Meradang, Akan Gugat Pejabat Gunungpati ke KIP Jateng Jika Halangi Tugas

Sejarah berdirinya BPPI berawal dari pertemuan lebih dari seratus patriot yang berasal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur pada 28 Desember 2019.

Dalam pertemuan tersebut, mereka berikrar untuk mendirikan sebuah lembaga swadaya masyarakat yang kemudian dikenal dengan nama LSM BPPI. Dari Gunung Tidar itulah tonggak awal sejarah BPPI dimulai, hingga kini berkembang dan memiliki jaringan di berbagai wilayah Nusantara.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DPD LSM BPPI Kabupaten Kudus, M. Subkhan, SH, menyampaikan rasa syukur atas kesempatan menghadiri peringatan hari jadi BPPI ke-6. Ia juga menegaskan komitmen DPD BPPI Kudus untuk tetap setia dan patuh terhadap arahan pengurus pusat.

Baca Juga :  Satresnarkoba Polres Karanganyar Gelar Ops Pekat, Amankan Miras dan Tembakau Sintetis

“Kami dari DPD LSM BPPI Kudus bersyukur bisa hadir di Mako Satu BPPI Pusat untuk ikut merayakan ulang tahun ke-6 BPPI sekaligus bersilaturahmi dengan saudara-saudara dari berbagai daerah. Kami siap patuh, setia, dan bertindak sesuai arahan pusat,” ujar Subkhan.

Perayaan anniversary ke-6 ini diharapkan semakin memperkuat persatuan dan semangat juang seluruh anggota LSM BPPI dalam mengemban misi sosial dan moral di tengah masyarakat.

Laporan: Faizun

Editor : Heri

Berita Terkait

Sidang Korupsi Kades Kalirejo Grobogan, Negara Diduga Rugi Rp 445 Juta
Ki Ageng Selo, Nama Legenda Hidupkan Semangat Batalyon Baru di Grobogan
Laporan Kasus Dugaan Jual Beli Tanah Kas Desa Barukan di Kejari Klaten Mencuat
Merespon Arahan Presiden, Polres Jepara Bangun Jembatan Antar Dukuh
Perhutani KPH Semarang Dukung Pembangunan Batalyon Infanteri di Kawasan Hutan
Jeritan dari Balik Jeruji: Eks Napi Ungkap Dugaan Pungli dan Kejanggalan di Lapas Klaten
Cegah Banjir, Polres Jepara Bantu Bersihkan Sampah Sungai
Kemelut Internal Golkar Kudus Mencuat, Musda Tertunda, Dukungan Arus Bawah Terabaikan?

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:18 WIB

Sidang Korupsi Kades Kalirejo Grobogan, Negara Diduga Rugi Rp 445 Juta

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:30 WIB

Ki Ageng Selo, Nama Legenda Hidupkan Semangat Batalyon Baru di Grobogan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:16 WIB

Laporan Kasus Dugaan Jual Beli Tanah Kas Desa Barukan di Kejari Klaten Mencuat

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:03 WIB

Merespon Arahan Presiden, Polres Jepara Bangun Jembatan Antar Dukuh

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:00 WIB

Perhutani KPH Semarang Dukung Pembangunan Batalyon Infanteri di Kawasan Hutan

Berita Terbaru