Harmoni Nataru: Apresiasi Tokoh Lintas Agama Jateng untuk Polda

- Redaksi

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


SEMARANG || Portaljatengnews.com – Operasi Lilin Candi 2025 yang digagas Polda Jawa Tengah dalam rangka pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 menuai pujian dari berbagai tokoh agama di Jawa Tengah. Apresiasi ini bukan hanya datang dari tokoh agama Kristen dan Katolik, melainkan juga dari tokoh agama lainnya, menandakan keberhasilan operasi ini dalam menjaga toleransi dan keamanan di tengah masyarakat yang majemuk.

I Dewa Made Artayasa, Pembimbing Masyarakat Hindu Jawa Tengah, menyampaikan bahwa situasi di Jawa Tengah selama perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan aman dan tenteram. Ia menyoroti keberhasilan Polda Jawa Tengah dalam menjaga toleransi antar umat beragama.

Baca Juga :  Vio Sari Korban Pencemaran Nama Baik Lapor Polisi, Berharap Pelaku Cepat Ditangkap

“Masyarakat Jawa Tengah sangat mendambakan suasana yang tenang dan rukun, sehingga seluruh kegiatan ibadah maupun aktivitas sosial lintas umat beragama dapat berlangsung dengan aman dan nyaman,” ujarnya dalam wawancara pada Senin (5/1/2026). Ia juga berharap Polda Jawa Tengah terus konsisten memelihara dan memperkuat sikap toleransi beragama di tengah masyarakat.

Senada dengan hal tersebut, Nanang Aji Saputro, Ketua Perhimpunan Remaja Masjid dan Dewan Masjid Provinsi Jawa Tengah, menyampaikan terima kasih kepada Polda Jawa Tengah atas suksesnya Operasi Lilin Candi 2025. Ia menilai operasi ini berhasil menjaga keamanan dan ketentraman masyarakat selama masa libur Natal dan Tahun Baru.

Baca Juga :  HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro, Pangdam Mayjen Achiruddin: Komitmen Bantu Kesulitan Masyarakat

“Keberhasilan operasi tersebut memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Jawa Tengah secara keseluruhan. Saya harap ke depan Polda Jawa Tengah terus bersinergi dan menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat dalam rangka menjaga ketertiban dan kondusifitas wilayah,” ungkapnya saat diwawancarai di Masjid Agung Semarang pada hari yang sama.

Menanggapi apresiasi tersebut, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, menyatakan bahwa hal ini menjadi bukti bahwa Operasi Lilin Candi 2025 tidak hanya berfokus pada aspek pengamanan, tetapi juga menjadi sarana memperkuat toleransi, kebersamaan, dan rasa aman di tengah masyarakat Jawa Tengah yang majemuk.

Baca Juga :  Polrestabes Semarang Giat Patroli Sahur, Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif

“Apresiasi tersebut menjadi cerminan kepercayaan masyarakat atas peran Polri dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta memelihara kerukunan antarumat beragama di tengah keberagaman masyarakat Jawa Tengah. Kami harap sinergi yang baik dari masyarakat sehingga toleransi antar umat beragama di Jawa Tengah dapat terus terjaga,” pungkasnya. (Ajis/*)

Editor : Heri

Berita Terkait

Paguyuban Seni Reog “Satrio Mudo Krajan” Diresmikan, Momentum Kebangkitan Budaya Lokal di Pagersari
Perhutani KPH Semarang Sukses Tuntaskan Target Penanaman 808.000 Bibit di Penghujung Tahun 2025
Polda Jateng Ajak Rayakan Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api
Konsisten Berprestasi, Mahasiswi Psikologi USM Raih Mawapres Dua Tahun Berturut-turut
Sambut Nataru, Perhutani KPH Semarang Pantau Langsung Aktivitas Wisata Top Selfie Cemoro Sewu
Perhutani KPH Semarang Gelar Apel Siaga Pengamanan Hutan Jelang Natal dan Tahun Baru
Pagar Nusa Kota Semarang Desak Polisi Usut Tuntas Kematian Anggota Akibat Kekerasan Jalanan
Moh. Yunus Mahasiswa FH USM Sabet Dua Gelar Regional: Bukti Keseimbangan Prestasi dan Organisasi

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:59 WIB

Harmoni Nataru: Apresiasi Tokoh Lintas Agama Jateng untuk Polda

Minggu, 4 Januari 2026 - 19:33 WIB

Paguyuban Seni Reog “Satrio Mudo Krajan” Diresmikan, Momentum Kebangkitan Budaya Lokal di Pagersari

Selasa, 30 Desember 2025 - 16:40 WIB

Perhutani KPH Semarang Sukses Tuntaskan Target Penanaman 808.000 Bibit di Penghujung Tahun 2025

Selasa, 30 Desember 2025 - 14:08 WIB

Polda Jateng Ajak Rayakan Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api

Senin, 29 Desember 2025 - 20:34 WIB

Konsisten Berprestasi, Mahasiswi Psikologi USM Raih Mawapres Dua Tahun Berturut-turut

Berita Terbaru