Polres Demak Berikan Tanda Cat Jalan Berlubang Demi Keselamatan Pengguna Jalan

- Redaksi

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Personel Polres Demak, saat memberikan tanda cat jalan berlubang Jalan Pantura KM 31+200 Semarang-Kudus Desa Bolo Kecamatan Demak Kabupaten Demak. (Dok. Ist)

Foto: Personel Polres Demak, saat memberikan tanda cat jalan berlubang Jalan Pantura KM 31+200 Semarang-Kudus Desa Bolo Kecamatan Demak Kabupaten Demak. (Dok. Ist)

DEMAK || Portaljatengnews.com Kepedulian Polres Demak terhadap keselamatan pengguna jalan patut diacungi jempol di Jalan Pantura KM 31+200 Semarang-Kudus Desa Bolo Kecamatan Demak Kabupaten Demak. Selasa (18/02/2025).

Wakapolres Demak Kompol Satya Adi Nugraha menjelaskan berawal dari kegiatan patroli rutin, personel Polres Demak menemukan lubang.

“Menyadari potensi bahaya yang dapat ditimbulkan, petugas segera memberikan tanda berupa cat di sekitar lubang tersebut,” jelas Kompol Satya

Baca Juga :  Polres Demak Bagikan Takjil dan Imbau Tertib Berlalu Lintas

Ia melanjutkan tindakan cepat ini bertujuan untuk memberikan peringatan kepada para pengguna jalan agar lebih waspada dan terhindar dari kecelakaan.

Tidak berhenti sampai di situ, personel patroli juga segera melaporkan temuan tersebut kepada pimpinan untuk ditindaklanjuti.

“Menanggapi laporan tersebut, kami langsung berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Jateng – DIY, Koordinasi ini dilakukan untuk segera memperbaiki jalan berlubang tersebut demi keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan,” ujarnya.

Baca Juga :  Jelang Hari Jadi TNI AD, Kodim 0718/Pati Gelar Karya Bakti Bebersih TMP Giri Dharma

Ia menambahkan hasil dari koordinasi tersebut pihak dari Dinas Bina Marga mengucapkan terima kasih atas laporan dari Polres Demak.Tim perbaikan jalan segera diterjunkan ke lokasi untuk melakukan penambalan sementara pada lubang, untuk perbaikan permanen akan dijadwalkan berikutnya.

“Alhamdulillah langsung ditindaklanjuti penambalan di lubang-lubang yang telah ditandai personel Polres Demak,” tambahnya.

Baca Juga :  Sertijab Wakapolres Demak, PJU, dan Kapolsek Gajah: Perkuat Kinerja Organisasi

Langkah proaktif yang diambil Polres Demak ini sesuai dengan tujuan dari Operasi Keselamatan Candi Tahun 2025, yaitu menurunkan jumlah kejadian dan jumlah fatalitas korban laka lantas.

“Semoga langkah cepat tanggap seperti ini dapat terus dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan memberikan rasa aman bagi seluruh pengguna jalan,” pungkasnya.**

Editor : Heri

Berita Terkait

Sertijab Kapolres Demak, AKBP Ari Cahya Sambut Kapolres Baru AKBP Arrizal Samelino
Pamit Jelang Sertijab, Kapolres Demak Titip Pesan Pengabdian dan Sinergi
Tongkat Komando Berganti, Polres Demak Perkuat Sinergi dengan Ulama
Perumahan Bersubsidi Griya Arkana Diresmikan, 55 Unit Siap Huni
Dukung Ketahanan Pangan, Polres Demak Gelar Panen Raya Jagung Kuartal I 2026
Operasi Lilin Candi 2025 Berjalan Aman, Polres Demak Apresiasi Peran Personel dan Masyarakat
Akhir Libur Nataru, Polres Demak Siaga di Tempat Wisata dan Pantura
Remaja 17 Tahun Tewas Dikeroyok di Mranggen, Polisi Pastikan Proses Hukum Transparan
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 08:11 WIB

Sertijab Kapolres Demak, AKBP Ari Cahya Sambut Kapolres Baru AKBP Arrizal Samelino

Senin, 12 Januari 2026 - 23:47 WIB

Pamit Jelang Sertijab, Kapolres Demak Titip Pesan Pengabdian dan Sinergi

Minggu, 11 Januari 2026 - 07:47 WIB

Tongkat Komando Berganti, Polres Demak Perkuat Sinergi dengan Ulama

Minggu, 11 Januari 2026 - 07:44 WIB

Perumahan Bersubsidi Griya Arkana Diresmikan, 55 Unit Siap Huni

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:01 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Demak Gelar Panen Raya Jagung Kuartal I 2026

Berita Terbaru