Natal di Jepara Aman Terkendali, Kapolres Turun Langsung Jamin Keamanan Gereja

- Redaksi

Kamis, 25 Desember 2025 - 16:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Jepara, AKBP Erick Budi Santoso, saat turun langsung ke gereja, pastikan perayaan hari natal berjalan lancar dan kondusif.

Kapolres Jepara, AKBP Erick Budi Santoso, saat turun langsung ke gereja, pastikan perayaan hari natal berjalan lancar dan kondusif.


JEPARA || Portaljatengnews.com – Suasana khidmat Natal terasa aman dan terkendali di Jepara. Kapolres Jepara, AKBP Erick Budi Santoso, memimpin langsung pengecekan pengamanan di sejumlah gereja utama pada Kamis (25/12/2025).

Gereja Katolik Paroki Stella Maris, GITJ Jepara, dan GKMI Jepara menjadi fokus kunjungan untuk memastikan ibadah Natal berjalan lancar tanpa gangguan.

Didampingi para pejabat utama Polres Jepara, AKBP Erick tidak hanya meninjau kesiapan personel gabungan dari Polri, TNI, dan instansi terkait, tetapi juga berinteraksi langsung dengan pengurus gereja dan jemaat.

Baca Juga :  Bermesraan Hingga Pesta Miras Saat Dini Hari, Sekelompok ABG di Jepara Dirazia Polisi

Kehadiran polisi ini adalah bentuk komitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani dalam menjalankan ibadahnya.

“Kami ingin memastikan saudara-saudara kita dapat beribadah dengan tenang dan khusyuk,” ujar AKBP Erick.

Baca Juga :  Polisi Giatkan Patroli Cegah Premanisme di Jepara

Ia juga menambahkan bahwa sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat sangat penting untuk menjaga situasi tetap kondusif.

Dalam pengecekan tersebut, AKBP Erick memastikan semua sarana dan prasarana pengamanan berfungsi dengan baik, termasuk pos penjagaan dan pengaturan lalu lintas di sekitar gereja.

Ia juga menekankan kepada seluruh personel untuk bertugas dengan humanis, waspada, dan responsif terhadap potensi gangguan.

Baca Juga :  Upaya Kasatlantas Polres Jepara Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Kapolres juga mengapresiasi peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban dan mengimbau agar terus menjaga toleransi antar umat beragama.

Polres Jepara akan terus melakukan pengamanan hingga seluruh rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru selesai demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

(Vio Sari)

Editor : Heri

Berita Terkait

Merespon Arahan Presiden, Polres Jepara Bangun Jembatan Antar Dukuh
Cegah Banjir, Polres Jepara Bantu Bersihkan Sampah Sungai
Kapolres Jepara Pimpin Sertijab Sejumlah Kapolsek Jajaran
Peredaran Minuman Keras Marak, Polisi Lakukan Operasi Miras di Jepara
Polres Jepara Siagakan Personel di Objek Wisata Selama Libur Nataru
Pastikan Keamanan Saat Libur Nataru, Kapolres Jepara Pantau Lokasi Wisata
Jepara Siaga: Ratusan Personel Amankan Malam Tahun Baru, Imbauan Doa untuk Sumatera Menggema
Kesiapsiagaan Pengamanan Tahun Baru 2026, Forkopimcam Keling Gelar Apel Bersama

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:03 WIB

Merespon Arahan Presiden, Polres Jepara Bangun Jembatan Antar Dukuh

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:37 WIB

Cegah Banjir, Polres Jepara Bantu Bersihkan Sampah Sungai

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:04 WIB

Kapolres Jepara Pimpin Sertijab Sejumlah Kapolsek Jajaran

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:37 WIB

Peredaran Minuman Keras Marak, Polisi Lakukan Operasi Miras di Jepara

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:02 WIB

Polres Jepara Siagakan Personel di Objek Wisata Selama Libur Nataru

Berita Terbaru

Jepara

Cegah Banjir, Polres Jepara Bantu Bersihkan Sampah Sungai

Jumat, 9 Jan 2026 - 12:37 WIB