KUDUS || Portaljatengnews.com – Ketua Ikatan Olahraga Kreasi Indonesia (IOSKI) Kudus sekaligus owner Studio Senam T-Fit, Titik Olivia Samosir, melakukan kunjungan monitoring kesehatan bagi warga terdampak banjir di beberapa posko pengungsian, Jum’at (16/1/2026).
Posko yang dikunjunginya antara lain Gedung DPRD Kudus, Gedung Muslimat NU Ngloram, dan Aula Kantor DPD PDI-P Kudus. Tidak hanya memeriksa kondisi kesehatan secara umum, Titik juga menghadirkan sentuhan khusus dengan mengajak para pengungsi melakukan gerakan senam kreasi bernuansa “Happy Fun” sebagai bentuk trauma healing.
“Senam bukan hanya untuk menjaga kebugaran fisik, tapi juga bisa membantu mengurangi stres akibat kondisi yang sedang dialami. Kita ingin mereka bisa sedikit merasa lebih ringan dan bahagia meskipun berada di pengungsian,” ujarnya.
Selain itu, ia juga memberikan penyuluhan edukasi kesehatan tentang pentingnya menjaga kondisi tubuh dan lingkungan. Beberapa poin utama yang disampaikan antara lain pentingnya berolahraga secara teratur, menjaga kebersihan diri dan sekitar, serta tidak lupa untuk rutin memeriksakan kesehatan.
“Walau di pengungsian tetap jaga kesehatan serta kebersihan diri pribadi maupun lingkungan,” tegas Titik.
Ia juga mengingatkan untuk lebih memperhatikan kelompok rentan seperti lansia dan anak-anak, yang lebih mudah terkena serangan penyakit seperti flu dan gangguan kulit gatal-gatal akibat kondisi tempat tinggal sementara yang lebih padat.
Laporan: Faizun
Editor: Heri







