GROBOGAN || Portaljatengnews.com – Dalam rangka meningkatkan keamanan di perbatasan wilayah, jajaran personil keamanan hutan dari Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Telawa bersama personil KPH Gundih lakukan patroli bersama di perbatasan wilayah KPH Telawa dengan KPH Gundih. Kegiatan dari satuan kerja yang berbeda tersebut dilaksankan pada Senin (29/12/2025).
Patroli bersama difokuskan pada wilayah perbatasan yakni di RPH Juranggandul BKPH Gemolong KPH Telawa yang berbatasan dengan RPH Kedungombo BKPH Juworo KPH Gundih.
Personil yang terlibat dalam kegiatan tersebut antara lain Pabil Jagawana KPH Telawa dan Gundih, Danru Polhutmob dan Anggota.
Kegiatan tersebut merupakan bukti kekompakan, kebersamaan serta kolaborasi sesama Rimbawan. Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi, meningkatkan sinergi antar petugas, serta memperkuat langkah-langkah preventif dalam menjaga keamanan dan kelestarian kawasan hutan di wilayah perbatasan.
Disampaikan bahwa KPH Telawa dan KPH Gundih mempunyai wilayah yang berbatasan satu dengan yang lainnya, wilayah tersebut dibatasi oleh jalan raya Kedungombo – Solo dimana wilayah tersebut merupakan jalur utama menuju wisata KPH Telawa yang mempunyai pemandangan hutan yang indah.
Administratur KPH Telawa melalui Wakil Administratur KPH Telawa, Julie Irahadi, menyatakan komitmennya untuk terus bersinergi serta menjaga kebersamaan antar petugas, dirinya menyampaikan bahwa kegiatan itu bertujuan untuk memastikan kawasan hutan terhindar dari ganguan keamanan hutan.
”Patroli bersama yang dilakukan merupakan upaya menjaga kebersamaan dan sinergi antar wilayah, khususnya diwilayah perbatasan KPH Telawa dan Gundih, ini bertujuan agar hutan kita aman dari berbagai bentuk ganguan kemanan hutan,” katanya.
Lebih kanjut Waka Julie mengajak kesegenap jajaran di KPH Telawa untuk lebih peduli terhadap kedaulatan wilayahnya. Dirinya berharap dengan kesadaran, keiklasan dan kepedulian menjaga hutan yang timbul dalam diri petugas, beban tugas yang berat yang dijalankan akan terasa ringan.
Sementara itu Ketua LMDH Bangun Wono Lestari desa Ngargosari berharap kegiatan patroli bersama rutin dilakukan agar kawasan hutan dapat lebih kondusif.
”Kami senang dengan kegiatan patroli bersama ini, mudah – mudahan ini terus berlanjut agar hutan kita menjadi lebih aman” katanya.
Melalui kegiatan patroli bersama di wilayah perbatasan atar KPH ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan kekompakan anatar petugas. Kegiatan positif ini perlu terus ditingkatkan sehingga upaya pengamanan hutan dapat berjalan lebih efektif,efisien dan berkelanjutan.
Laporan: Wahyu
Editor : Heri
Sumber Berita : Kom-PHT/Tlw/Sis







