GROBOGAN || Portaljatengnews.com – Polres Grobogan menggelar acara serah terima jabatan (sertijab) bagi 2 pejabat utama dan 2 Kapolsek di halaman Markas Polres Grobogan pada Senin pagi (19/1/2026). Acara yang di pimpin langsung oleh Kapolres AKBP Ike Yulianto Wicaksono SIK, SH, MSi ini menjadi momen penting dalam penyesuaian struktur organisasi kepolisian di daerah tersebut.
Dalam acara tersebut, Kasatlantas AKP Moh. Bimo Seno STrK, SIK yang akan dimutasi ke Ditlantas Polda Jawa Tengah menyerahkan jabatan kepada AKP Kumala Enggar Anjarani STK, SIK, MSi. Calon Kasatlantas baru ini sebelumnya menjabat sebagai Kasatlantas Polres Purbalingga.
Selanjutnya, jabatan Kasatintelkam yang sebelumnya diemban AKP Joko Susilo yang akan melanjutkan karier di Ditintelkam Polda Jateng diterima oleh AKP Arif Fachrudin SH. Sebelumnya, AKP Arif Fachrudin menjabat sebagai Kapolsek Klambu.
Untuk menggantikan posisi AKP Arif Fachrudin di Polsek Klambu, pejabat baru dari Polda Jateng yakni AKP R. Enggal Agung SH resmi menjabat sebagai Kapolsek Klambu. Selain sertijab, Polres Grobogan juga melantik AKP Endro Suseno SH (sebelumnya Kanit 1 Satintelkam Polres Grobogan) sebagai Kapolsek Kedungjati, menggantikan AKP Winarno SH yang telah memasuki masa pensiun.
Setelah proses penandatanganan berita acara sertijab dan pelantikan selesai, Kapolres AKBP Ike Yulianto menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada AKP Moh. Bimo Seno dan AKP Joko Susilo yang telah berkarya dan menorehkan prestasi dengan baik di Polres Grobogan. Prestasi yang telah diraih bisa terus dibawa dan dikembangkan, sementara hal yang perlu diperbaiki bisa menjadi pembelajaran untuk kedepannya,” ucapnya.
Kepada para pejabat baru, Kapolres mengingatkan untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dan tugas baru. “Mutasi pejabat itu hal yang biasa, bahkan tanpa mutasi tidak akan berkembang. Siapa disini yang tidak pernah mutasi, saya kira semua sudah pernah mengalaminya,” tambahnya.
Setelah sambutan resmi, acara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada seluruh pejabat lama dan baru, sebelum ditutup dengan sesi foto bersama seluruh pejabat serta anggota Bhayangkari yang hadir. (Putra/*)
Editor : Heri







