Sertijab Pejabat Utama dan Kenaikan Pangkat 65 Personel, Kapolres Blora: Tingkatkan Dedikasi dan Pelayanan

- Redaksi

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


BLORA  || Portaljatengnews.com – Kepolisian Resor (Polres) Blora menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) tiga pejabat utama sekaligus upacara laporan kenaikan pangkat bagi 65 personel periode 1 Januari 2026. Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di halaman depan Mapolres Blora, Rabu (31/12/2025).

Upacara yang dipimpin langsung oleh Kapolres Blora, AKBP Wawan Andi Susanto, S.H., S.I.K., M.H., ini menandai rotasi strategis di tubuh Polres Blora. Tiga jabatan yang diserahterimakan meliputi jabatan Kabagops, Ps. Kabagren, dan Ps. Kapolsek Jepon.

Adapun pejabat yang melaksanakan sertijab adalah AKP Haryono, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat Kabagren kini resmi menduduki posisi Kabagops Polres Blora. Posisi Kabagren selanjutnya diisi oleh AKP Putoro Rambe, S.H., yang sebelumnya menjabat Kapolsek Jepon. Sementara itu, jabatan Ps. Kapolsek Jepon kini diamanahkan kepada Iptu Moh. Junaidi, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kaurbinopsnal Satreskrim Polres Blora.

Baca Juga :  Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari, Kapolres Blora Berharap Hasil Panen Dapat Mendukung Program Ketahanan Pangan dan MBG

Bersamaan dengan rotasi tersebut, sebanyak 65 personel Polres Blora resmi naik pangkat setingkat lebih tinggi. Rinciannya meliputi kenaikan dari AKP ke Kompol sebanyak 1 personel, Iptu ke AKP 4 personel, Ipda ke Iptu 2 personel, Aipda ke Aiptu 21 personel, Bripka ke Aipda 24 personel, Briptu ke Brigpol 10 personel, serta Bripda ke Briptu sebanyak 3 personel.

Baca Juga :  Perhutani KPH Randublatung Berikan Bantuan TJSL Jamban Non PUMK

Kapolres Blora, AKBP Wawan Andi Susanto, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa mutasi jabatan merupakan hal biasa dalam organisasi Polri demi penyegaran dan peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Serah terima jabatan ini merupakan bagian dari pembinaan karier personel dan kebutuhan organisasi. Saya ucapkan selamat kepada pejabat baru, segera menyesuaikan diri dan lanjutkan program yang sudah berjalan dengan baik,” ujar AKBP Wawan Andi Susanto.

Terkait kenaikan pangkat, Kapolres menegaskan bahwa hal tersebut bukanlah sekadar rutinitas, melainkan hasil penilaian atas dedikasi dan kinerja selama ini. Ia berharap kenaikan pangkat ini menjadi motivasi tambahan bagi personel dalam menjalankan tugas.

Baca Juga :  Kurang Dari 10 hari Polres Blora Ungkap kasus Curanmor, 3 Pelaku Ditangkap di Kudus

“Kenaikan pangkat ini adalah anugerah Tuhan YME dan hasil kerja keras rekan-rekan sekalian. Dengan pangkat yang baru, saya minta tanggung jawab kerja juga harus lebih meningkat. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Blora secara profesional dan humanis,” tegas Kapolres Blora di hadapan pasukan upacara.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh PJU Polres Blora, Kapolsek jajaran, serta personel gabungan dari berbagai satuan fungsi. Seluruh rangkaian upacara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

Laporan: Wawan

Berita Terkait

KPH Randublatung Sulap Pekarangan Jadi Ladang Cuan: Integrated Farming System Jadi Andalan Optimalisasi Aset
Safari Penanaman KPH Randublatung: Gerakan Penghijauan Gencar di Setiap Sudut Hutan
Tinjau Lokasi Tanah Ambles di Banjarejo, Kapolres Blora Tawari Relokasi dan Salurkan Bantuan kepada Warga
KPH Randublatung Gelar Doa Bersama dan Selamatan Sederhana Sambut Tahun Baru 2026
Akhir Libur Nasional, Polres Blora All Out Amankan Objek Wisata Goa Terawang 
DPRD Blora Sahkan Dua Raperda di Penghujung Tahun, Efektivitas di Lapangan Jadi Sorotan
Saksi Kasus Dugaan Pungli dan Pemerasan Libatkan Perangkat Desa di Blora Diperiksa Polisi
Polres Blora Musnahkan Ribuan Botol Miras Hasil Operasi Cipta Kondisi Akhir Tahun

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:54 WIB

KPH Randublatung Sulap Pekarangan Jadi Ladang Cuan: Integrated Farming System Jadi Andalan Optimalisasi Aset

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:45 WIB

Safari Penanaman KPH Randublatung: Gerakan Penghijauan Gencar di Setiap Sudut Hutan

Senin, 5 Januari 2026 - 16:39 WIB

Tinjau Lokasi Tanah Ambles di Banjarejo, Kapolres Blora Tawari Relokasi dan Salurkan Bantuan kepada Warga

Senin, 5 Januari 2026 - 16:34 WIB

KPH Randublatung Gelar Doa Bersama dan Selamatan Sederhana Sambut Tahun Baru 2026

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:42 WIB

Akhir Libur Nasional, Polres Blora All Out Amankan Objek Wisata Goa Terawang 

Berita Terbaru